Dia menyeruput tehnya lagi. Matanya tertuju pada bangku kosong yang di hadapannya. Ia tersenyum kecil, kemudian melanjutkan tulisannya. Sesekali ia berhenti ketika ada notifikasi dari handphonenya.
Hari ketiga di bulan Januari. 2019. Sudah tiga hari berlalu, tetapi memori di tahun 2018 masih sangat lekat diingatannya. Tahun itu menjadi tahun penentu di hidupnya; segala ambisi selama tiga tahun terbayarkan dengan toga yang dikenakannya pada Oktober lalu. Semuanya masih terasa sedetail itu. Dia berjuang melawan sesuatu yang bernama belakang akhir; tugas akhir, ujian akhir dan segala macam akhir lainnya. Tahun 2018 adalah bagian penutup selama ia mengenyam dunia perkuliahan. Namun, tahun 2018 juga menjadi awal bagi dunia kariernya.
Dia ingat, keinginannya pada tahun 2018 kemarin tidaklah muluk-muluk. Dia hanya ingin segala urusannya dilancarkan. Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, ia menuliskan berbagai macam keinginan yang ingin sekali diwujudkan, tapi tidak untuk tahun 2018. Entah kenapa, saat itu dia tidak benar-benar berharap lebih karena ia tahu dengan berharap saja itu tidak cukup.
Hari ini, ia ingin kembali merumuskan harapan yang selama ini lenyap tiba-tiba. Ia membingkai semua impiannya dalam tinta yang hanya ia dan tuhan yang mengetahuinya. Terlalu tinggi, pikirnya. Beberapa waktu belakangan, ia terlihat tak seoptimis dulu. Apa gerangan yang terjadi ia pun tak tahu pasti. Tekanan negatif membuatnya sepesimis itu. Tapi, kita tidak akan tahu sebelum mencoba dan mengusahakannya, kan?
Dia tertawa. Ini bagian pembuka, kenapa seserius itu. Hei, tapi bukankah bagian pembuka menjadi penentu segalanya? salah langkah dari awal akan membelokkan tujuan kita, iya kan? lantas, kamu perlu hati-hati. Melangkahlah maju sedikit demi sedikit tapi pastikan jalanmu benar. Ingat, kamu punya cara sendiri untuk sampai ke tujuan. Tegakkan langkah, busungkan dada, yakinkan diri bahwa kamu bisa menjadi lebih baik dan menggapai seluruh impianmu. Selamat, ini baru bagian pembuka. semangat, ya!
0 komentar:
Posting Komentar